Alamat Jl.Sugiyopranoto No.31 & 35 Semarang, Jawa Tengah


7 (tujuh) Prinsip Palang Merah : Kemanusiaan, Kesamaan, Kenetralan, Kemandirian, Kesukarelaan, Kesatuan, Kesemestaan.



Senin, 15 Desember 2008

Diklap & Pelantikan KSR Angkatan XXII


Pendidikan Lapangan dan Pelantikan diikuti oleh 25 peserta diadakan pada 21 November s/d 23 November 2008 di Desa Medini Kec. Boja Kab Kendal


PENDIDIKAN LAPANGAN & PELANTIKAN
ANGGOTA KORPS SUKARELA (KSR) PMI
UNIT MARKAS CABANG KOTA SEMARANG


Belum lama ini KSR PMI Unit Markas Kota Semarang menyelenggarakan Pendidikan Lapangan (DIKLAP) dan pelantikan Anggota Baru Korps Sukarela (KSR) PMI Unit Markas Cabang Kota Semarang Angkatan XXII.

Pendidikan Lapangan dan Pelantikan diikuti oleh 25 peserta diadakan pada 21 November s/d 23 November 2008 di Medini Kec. Boja Kab Kendal. Acara dibuka oleh Kepala Markas Cabang PMI Kota Semarang Hj. Sulaningsih Bachrun, SH di Aula PMI Cabang Kota Semarang.

Kepala Markas PMI CAbang Kota Semarang dalam sambutannya mengharapkan Pendidikan lapangan selama 3 hari di alam bebas dengan pembekalan materi dan praktek dapat membentuk KSR yang selalu siap dalam melaksanakan tugas dan membantu sesama tanpa membedakan agama, suku, warna kulit dan memberikan kesan yang baik kepada masyarakat umum bahwa KSR sesuai dengan semboyannya “Siap membantu demi kemanusiaan”.

Komandan KSR PMI Cabang Kota Semarang A. Shofi mengatakan “Proses untuk menjadi anggota KSR PMI Unit Markas Kota Semarang tidaklah mudah karena harus melampaui beberapa tahapan/seleksi yaitu Pendidikan Dasar, Pendidikan Lapangan dan Pengabdian bagi organisasi dan masyarakat. Anggota Baru KSR PMI Unit Markas Angkatan XXII ini dapat dikatakan hasil seleksi alam, dari 95 pendaftar calon anggota baru dan telah mengikuti beberapa tahapan/seleksi tinggal tersisa 25 orang. Semoga mereka bisa menjadi anggota Korps Sukarela (KSR) yang memiliki loyalitas dan dedikasi yang tinggi”.

Di tempat yang sama Minggu (23/11) Ketua PMI Cabang Kota Semarang Drs. Saman Kadarisman menutup Pendidikan Lapangan dan melantik Anggota Baru KSR PMI Unit Markas Cabang Kota Semarang Angkatan XXII. Dalam sambutannya beliau mengucapkan “Selamat menjalankan tugas demi kemanusiaan.”

SIAMO….!!!

Label:


Selengkapnya... !